Monday, February 15, 2016

PROFIL
SD NEGERI PUNGANGAN 01


Sekolah Dasar Negeri Pungangan 01 merupakan sekolah standar nasional pendidikan yang terakreditasi A pada tahun 2014 berdiri sejak 1954. Sekolah Dasar Negeri Pungangan 01 terletak di Desa Pungangan Kecamatan Limpung Kabupaten Batang.

Siswa diberi pembinaan secara intensif maupun ekstensinya, tidak ada peserta didik yang putus sekolah, selama dua tahun terahir presentase kenaikan kelas mencapai 98%, untuk mencapai prestasi lomba Rebana sudah diadakan pembinaan secara kontinu, pembinaan prestasi olah raga dan pramuka akan lebih ditingkatkan, Pembinaan bakat dan keterampilan terus ditingkatkan, khususnya dalam mata pelajaran seni budaya dan mulok.

Pada kurikulum dan kegiatan pembelajaran rasio jumlah pendidik terhadap siswa tercukupi, kurikulum KTSP merupakan kurikulum yang dipakai dalam setiap pembelajaran, pembelajaran dikelas dengan menggunakan fasilitas multimedia IT, Sekolah Dasar Negeri Pungangan 01 juga mengadakan pembelajaran diluar kelas/out bond yang dilaksanakan sesuai dengan jadwal, prestasi akademik yang dicapai rata-rata nilai UASBN dan Ujian Sekolah mengalami ada peningkatan, presentase kelulusan dalam 3 tahun terahir mencapai 100%, sedangkan jumlah siswa pada 4 tahun terahir yang melanjutkan sekolah yang lebih tinggi mencapai 100%.

Tenaga pendidik PADA TAHUN PELAJARAN 2015/2016 yang berstatus PNS berjumlah 4 orang, diantaranya 1 kepala sekolah berijazah S1, 2 orang berijazah S1 PGSD dan 1 orang berijazah masih D2 dan masih menempuh pendidikan S1. Sedangkan Tenaga pendidik yang berstatus Non PNS berjumlah 6 orang  berijazah S1. Tenaga kependidikan yang ada di Sekolah Dasar Negeri Pungangan 01 berjumlah 1 orang pustakawan sekolah berijasah D.2 dan masih melanjutkan S.1 jurusan perpustakaan dan 1 penjaga sekolah yang berijazah SMK –masing masih berstatus Non PNS

Rasio jumlah siswa dengan buku 1:1 dengan 70% peralatan pembelajaran tercukupi, ruang untuk KBM cukup, ruang perpustakaan, ruang UKS cukup sempit, kamar mandi dan WC untuk guru kurang, memadai kamar mandi dan WC untuk siswa memadai, ruang AULA belum ada, sedangkan ruang laboratorium mata pelajaran kurang memadai, 7 lokal ruang kelas,  1 lokal baru penyelesaian pembangunan.

Untuk biaya operasional sekolah menggunakan biaya operasional dari BOS pusat, BOS daerah ,BOS Propinsi dan hasil dari kewirausahaan sekolah (kantin sekolah).

Budaya menjaga lingkungan sekolah yang ASRI. Sekolah Sekolah Dasar Negeri Pungangan 01 memiliki musola yang sangat bermanfaat bagi peserta didik dan perawatan musola dikelola sepenuhnya oleh sekolah. Dokter kecil disekolah belum dapat berperan aktif karena kurangnya pelatihan atau penataran dokter kecil. Budaya yang sedang digalakkan sekarang ini adalah budaya patuh terhadap tata tertib

Peran serta masyarakat sebagai kemitraan, pengurus komite sekolah sudah aktif dan juga memiliki AD/ART dan program kerja. Pertemuan pengurus komite diadakan secara insidental, pada awal tahun pelajaran baru dan pada ahir tutup tahun pelajaran, serta bila ada program yang sifatnya mendesak dari dinas terkait pihak sekolah selalu koordinasi dengan komite sekolah. Struktur komite sekolah dan perannya sangat penting dalam pembangunan sarana dan prasarana di sekolah, rapat pleno dapat diadakan setiap tahun.Dukungan dari orang tua peserta didik sangat baik, namun dukungan dari pengusaha dan alumni sudah mulai nampak walaupun belum maksimal.

Bidang lain-lain yang mengarah pada peningkatan dan pengembangan mutu diantaranya
  • Guru-guru Sekolah Dasar Negeri Pungangan 01 sebagian besar telah berkualifikasi S-1
  • Kegiatan ekstrakurikuler, misalnya: Seni tari   (pada hari Sabtu), olahraga prestasi (hari kamis dan minggu) sedangkan Pramuka (pada hari Jumát)
  • Siswa yang memiliki bakat mendapatkan pembinaan khusus
  • Mempersiapkan dan memberi pembinaan bagi siswa sebagai calon peserta lomba, misal: Lomba Mata Pelajaran, Lomba MIPA, Lomba UKS, Lomba Pekan Seni, Lomba POPDA, Lomba Pesta Siaga, Lomba LCT, Lomba Komputer, Lomba PAI, Lomba Lukis, Lomba Siswa Prestasi, dan Lomba Pidato
  • Mengadakan kegiatan out bond pada masa jeda tengah semester
  • Mengikuti kegiatan perkemahan   dalam rangka hari Pramuka setiap tahun
  • Sebagian Guru Sekolah Dasar Negeri Pungangan 01 dalam menyampaikan pembelajaran di kelas menggunakan media yaitu Laptop dan Proyektor
Setiap akhir tahun pelajaran diadakan Pentas Seni dan Pelepasan Kelulusan siswa kelas VI, sedangkan peserta yang hadir dari kelas I s.d kelas VI beserta orang tuanya ditambah tamu undangan dari TK terdekat, Dinas terkait serta Komite Sekolah

No comments:

Post a Comment